10 Aplikasi Terbaik untuk Investasi Emas Online

Emas merupakan salah satu instrumen investasi yang sangat populer di Indonesia. Pasalnya emas dianggap sebagai investasi yang paling aman dan menguntungkan karena harganya yang stabil dan jarang mengalami penurunan signifikan.

Meskipun kenaikan harga emas tidak terlalu tinggi, tetapi pergerakan harga emas cenderung selalu naik setiap tahunnya. Hal inilah yang membuat masyarakat ramai berinvestasi emas sebagai aset lindung nilai untuk menjaga nilai kekayaan agar tidak tergerus inflasi.

Saat ini investasi emas bisa dilakukan tanpa harus membeli emas secara fisik, karena sekarang kamu bisa menggunakan aplikasi investasi emas online untuk mulai berinvestasi.

10 Aplikasi Investasi Emas Online yang Aman dan Terpercaya

10 Aplikasi Investasi Emas Online yang Aman dan Terpercaya

1. Pegadaian Digital

Pegadaian bisa dibilang sebagai pelopor investasi emas dalam bentuk tabungan di Indonesia. Perusahaan milik BUMN (Badan Usaha Milik Negara) ini menyediakan layanan investasi emas yang sistemnya mirip dengan rekening tabungan.

Investasi emas online menggunakan pegadaian digital cukup mudah, kamu bisa membuka rekening tabungan emas dan melakukan transaksi jual beli emas secara digital melalui aplikasi. Kamu bisa membuka rekening tabungan emas dengan biaya administrasi gratis selama 1 tahun, tetapi kamu perlu melakukan pembelian emas senilai Rp 50.000.

2. Tokopedia Emas

Tokopedia melebarkan sayapnya melalui kerja sama dengan Pegadaian dan Pluang sebagai marketplace yang menyediakan layanan investasi emas online di bawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Untuk dapat memulai investasi emas melalui Tokopedia, kamu bisa melakukan top up minimal senilai Rp 5.000 saja. Nilai top up yang kamu beli dalam rupiah, nantinya akan dikonversikan ke berat emas sesuai dengan harga beli saat transaksi. Kamu juga dapat melakukan pembelian emas dengan cara membulatkan tagihan saat berbelanja online melalui marketplace Tokopedia.

Transaksi jual beli emas melalui Tokopedia juga sangat mudah dan cepat. Kamu bisa mencairkan emas yang telah kamu beli di aplikasi Tokopedia kapanpun dan dimanapun saat kamu membutuhkan dana.

3. Pluang

Pluang merupakan salah satu platform investasi multi-aset yang sangat populer di Indonesia dan diawasi oleh OJK. Dengan aplikasi pluang, kamu bisa melakukan investasi di berbagai instrumen seperti emas, S&P 500, crypto, dan reksadana melalui satu aplikasi saja.

Pluang terkenal sebagai aplikasi investasi emas online dengan selisih harga jual beli (spread) yang rendah, yaitu hanya 1.75%. Sehingga, pengguna aplikasi pluang bisa memperoleh keuntungan yang lebih besar dari hasil investasi mereka.

Aplikasi jual beli emas ini juga telah berafiliasi dengan aplikasi lainnya seperti Tokopedia Emas, DANA eMAS (DANA), BukaEmas (Bukalapak), dan GoInvestasi (Gojek) untuk memperluas layanannya.

4. Tabungan Emas Shopee

Sama halnya dengan Tokopedia, Shopee terus memperluas layanan marketplacenya melalui kerja sama dengan Pegadaian dalam menghadirkan layanan investasi emas digital. Menabung emas di Shopee dapat dilakukan dengan mudah, bahkan dengan minimal top up Rp 500 saja kamu sudah bisa menyimpan emas di Shopee.

Sebagai salah satu marketplace terbaik di Indonesia, Shopee sering mengadakan bonus dan promo pada pembelian emas melalui aplikasinya. Jika saldo minimum tabungan emas telah mencapai 1 gram emas, kamu bisa melakukan pencetakan emas batangan hasil produksi Antam, UBS, dan Galeri 24.

5. GoInvestasi (Gojek)

Gojek lebih dikenal sebagai perusahaan teknologi di Indonesia yang menyediakan layanan ojek online, tetapi sebenarnya Gojek telah memperluas lini bisnisnya melalui berbagai ekspansi yang salah satunya melalui platform investasi online (GoInvestasi).

GoInvestasi bekerja sama dengan PT PG Berjangka (Pluang) untuk menghadirkan fasilitas investasi emas online pada aplikasi Gojek. Platform investasi ini sudah berada di bawah pengawasan Bappebti dan dijamin oleh KBI, selain itu GoInvestasi juga telah mendapatkan lisensi syariah Digital Gold dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Investasi menggunakan GoInvestasi tidak memerlukan modal banyak, kamu bisa memulai investasi emas digital mulai dari 0,01 Gram. Untuk pencairan emas, kamu bisa melakukan penukaran emas dengan Gopay ataupun pencetakan emas Antam.

6. Indogold

Perusahaan Indogold sudah beroperasi sejak 1978 dan menawarkan fasilitas pembelian dan penjualan emas logam mulia dalam produk UBS, LM Antam dan perak SRH. Investasi emas online melalui aplikasi Indogold bisa dilakukan dengan nominal yang rendah, yaitu Rp 10.000 saja.

Indogold juga menyediakan opsi pencairan tunai emas atau pencetakan emas murni dalam bentuk emas batangan UBS atau Antam dengan minimal penarikan 1 gram emas. Transaksi menggunakan Indogold juga sangat mudah, kamu bisa melakukan pembayaran dengan dompet digital seperti OVO, Link Aja, Gopay, Dana, Shopee Pay, hingga KlikBCA.

7. Bareksa

Kebanyakan orang mengenal Bareksa sebagai aplikasi investasi reksadana saja. Pada kenyataannya, saat ini Bareksa telah menjadi mitra distribusi untuk pembelian Surat Berharga Negara (SBN) ritel dan transaksi membeli atau menjual emas secara online.

Bareksa Emas menyediakan layanan investasi emas digital melalui kerja sama dengan Pegadaian dan Indogold. Semua proses investasi emas di aplikasi Bareksa bisa dilakukan secara online tanpa harus datang ke kantor. Untuk mulai berinvestasi emas di aplikasi Bareksa, kamu cukup menyediakan dana mulai dari Rp 50.000 saja.

8. Tamasia

PT Tamasia Global Sharia menghadirkan platform yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan transaksi pembelian emas digital dengan konsep syariah mulai dari Rp 10.000. Seluruh emas yang diinvestasikan pada platform Tamasia, 100% didukung dengan emas fisik dan tersimpan di Antam. Sehingga kamu bisa mendapatkan bentuk fisiknya saat berinvestasi menggunakan Tamasia.

Emas yang Kamu investasikan melalui platform ini juga dapat dicetak dengan cetakan Logam Mulia Antam dan koin emas Dinar Tamasia. Selain itu, terdapat juga fitur transfer emas ke sesama pengguna mulai dari 0,02 gram.

9. DANA eMAS

Bekerja sama dengan PT PG Berjangka, platform dompet digital DANA menghadirkan layanan investasi emas yang bernama DANA EMas. Kamu bisa memulai investasi emas pada aplikasi ini dengan minimal 0,01 gram emas atau seharga kurang dari Rp10.000 tanpa ada biaya tambahan.

Tetapi sebelum kamu dapat berinvestasi emas digital di DANA, kamu harus melakukan upgrade akun menjadi DANA premium terlebih dahulu. Persyaratannya cukup mudah, Kamu hanya perlu menyertakan KTP dan foto diri di dalam aplikasi sampai terverifikasi oleh pihak DANA.

10. BukaEmas

Tak mau kalah saing dari Tokopedia dan Shopee, Bukalapak kini juga menyediakan fitur tabungan emas bernama BukaEmas melalui kerja sama dengan PT. Sinar Rezeki Handal (Indogold) dan PT Aneka Tambang Tbk (Antam).

Untuk berinvestasi emas di BukaEmas, kamu bisa melakukan pembelian dengan nominal yang rendah yaitu hanya 0,0001 gram atau Rp100 saja. Semua emas yang diinvestasikan melalui BukaEmas akan disimpan di Brankas LM Antam, yang nantinya dapat dicetak dan dikirim ke alamatmu.

Nah itulah 10 aplikasi terbaik yang bisa kamu gunakan untuk investasi emas secara online, terbukti bukan jika investasi emas bisa dilakukan dengan modal yang minim? Yuk investasi sekarang juga untuk mewujudkan masa depan yang lebih cerah!

Tinggalkan komentar